Kunjungi website dan media sosial resmi Rhoma Irama

Filmografi » Movies
Rhoma Irama Berkelana II
Rilis
1978
Produksi
PT. Naviri Film
Produser
Dharmawan Susanto
Sutradara
Yung Indrajaya
Penata Skrip
Sapto Boesono
Cerita
Rhoma Irama
Penata Kamera
R. Husein
Penata Artistik
Sapto Boesono
Penata Gambar
Muryadi
Penata Suara
Endang Darsono, Mansur
Penata Musik
Rhoma Irama
Pemeran
Rhoma Irama, Yatie Octavia, Rachmat Hidayat, Sukarno M. Noor, Chitra Dewi, Ade Irawan, Mustafa Wirya, Mustapha Kamal, Dewi Indrawati, Soneta Group, Udin Labu
Sinopsis film Rhoma Irama Berkelana II

Budi alias Rhoma yang diusir, di tengah jalan yang hujan tertabrak seorang pengendara motor. Kawan-kawan Budi saat masih mengamen kebetulan menemukan Budi yang terluka. Budi dibawa pulang ke rumah pondokan mereka dan dirawat. Sementara itu, Ani, terus berusaha mencari. Kebetulan suatu hari di jalan ia jumpa dengan kawan-kawan Budi. Maka Ani menjumpai Budi yang tengah sakit.

Mereka lalu sering mengadakan pertemuan, sampai Surya curiga dan memergoki Ani di pondokan Budi. Ani diseret pulang. Budi mengajak kawan-kawannya menghentikan bermain musik untuk mengemis. Ia sendiri jadi sopir taksi, teman-temannya ada yang jualan koran, bekerja sebagai kuli bangunan, dll. Dan tiba-tiba Budi menyamar dengan kumis tebal dan kacamata gelap muncul di rumah Ani, sambil mengatakan bahwa kata temannya Ani ingin belajar piano. Maka pacaran jadi leluasa di rumah Ani.

Sementara itu seorang penumpang taksi, yang mendengar Budi menyanyi-nyanyi kecil, bak dewa datang menawarkan peralatan musik yang baru dibelinya. Budi membentuk grup musik dangdut bersama teman-temannya dengan nama Soneta, yang dengan kilat meraih sukses. Foto Budi yang menghias sebuah majalah dilihat adiknya dan ditunjukkan pada orangtuanya. Maka Subrata datang ke Jakarta, dan minta Surya untuk mencari. Begitu jumpa maka selesailah semua masalah.

sumber: filmindonesia.or.id
Lagu-lagu dalam film Rhoma Irama Berkelana II
(based on the order of appearance)
Judul Lagu
Penyanyi
Album
Rhoma Irama
Rhoma Irama
Rita Sugiarto
Rita Sugiarto
Rhoma Irama & Rita Sugiarto
Rhoma Irama & Rita Sugiarto
Rhoma Irama
Rhoma Irama & Rita Sugiarto
Rhoma Irama & Rita Sugiarto
Rhoma Irama & Rita Sugiarto
Rhoma Irama & Rita Sugiarto
Nasibku
Penyanyi: Rhoma Irama
Komposer/Lirik: Rhoma Irama
Mengapa nasibku selalu begini
Selama hidupku selalu bersedih
Sungguh aku tak mengerti
Sungguh aku jadi sedih
Dimana-mana menderita

Mengapa nasibku selalu begini
Selama hidupku selalu bersedih

Kalau hidupku hanya untuk membawa derita
Mengapa dulu aku dilahirkan ke dunia
Kalau diriku hanya menjadi buah hinaan
Mengapa dulu ayah dan ibuku membesarkan

Ke mana lagi ku berjalan
Membawa derita di badan
Apakah untuk selamanya
Hidupku jadi pengelana

Mengapa nasibku selalu begini
Selama hidupku selalu bersedih
Sungguh aku tak mengerti
Sungguh aku jadi sedih
Dimana-mana menderita

Mengapa nasibku selalu begini
Selama hidupku selalu bersedih

***